Soppeng, -- Ikatan Wartawan Online (IWO) Soppeng melaksanakan rapat internal pembentukan kepanitiaan pelaksanaan Mubesda I PD-IWO Soppeng periode kepengurusan 2023 s/d 2028 di Sekretariat IWO Soppeng Jl Pemuda Soppeng, Senin (27/02/2023).
Dalam pertemuan tersebut terpilih selaku panitia Mubesda I IWO Soppeng. Hamka. SH, Dewan Kehormatan IWO Soppeng, Anwar Faturusi (Ketua Dewan Etik IWO Soppeng) Andi Tahang (Sekretaris IWO Soppeng) dan Muh.Jafar Ketua Bidan SDM IWO Soppeng.
Anwar Faturusi panitia Mubesda I IWO Soppeng mengatakan ini sesuai arahan Ketua IWO Soppeng Andi Mull Makmun kepada kami, untuk segera membentuk kepanitiaan Mubesda, menyikapi arahan Ketua PW IWO Sulsel Zulkifli Thahir. SE yang disampaikannya kepada kami, jelasnya
Olehnya hari ini, imbuh Anwar, kami melaksanakan membentuk susunan panitia Mubesda I IWO Soppeng, dan sesuai hasil rapat yang kita notulenkan dan laksanakan hari ini mayoritas dari 21 anggota yang terdaftar di organisasi pers Ikatan Wartawan Online (IWO) Soppeng secara Aklamasi Mendukung Andi Mull Makmun untuk melanjutkan kepemimpinan sebagai Ketua IWO Soppeng, tukasnya.
Ditempat yang sama, dituturkan oleh Hamka, sebagai panitia Mubesda I IWO Soppeng tentunya kami akan segera melaporkan kepada Pak Ketua IWO Soppeng Andi Mull Makmun hasil dari pertemuan ini.
Sekirannya acara pengukuhan yang akan dilaksanakan nantinya kemungkinan bertepatan HUT IWO Soppeng ke lima (5) nantinya, karna tidak ada yang maju, tidak ada lawan, olehnya kami menyimpulkan, Oppo ki, imbuh Hamka
Terpisah, Ketua IWO Soppeng Andi Mull Makmun mengucapkan terimakasih kepada seluruh anggota IWO Soppeng yang masih mempercayakan dirinya untuk memimpin IWO Soppeng periode kedua kalinya.
Untuk acara pengukuhan Mubesda I IWO Soppeng, saya sudah berkomunikasi dengan Ketua PW IWO Sulsel Pak Zulkifli Thahir, sekirannya dilaksanakan setelah acara pernikahan anak bungsu saya, saya konsentrasi penuh dulu untuk acara pernikahan putri bungsu saya dulu, tandasnya.***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar